Puluhan Warga Bakar Kantor PT RCP Morowali, Dipicu Isu Penangkapan Arlan Dahrin

Terprovokasi Informasi Palsu, Massa Bakar Kantor PT RCP di Morowali

AMANAH INDONESIA, MOROWOWALI -- Puluhan warga, mayoritas perempuan, menyerbu dan membakar Kantor Site Office PT Raihan Catur Putra (PT RCP) di Desa Torete, Kecamatan Bungku Pesisir, Sabtu (3/1/2026) malam.

Sekitar 50 orang membawa obor dan mencari Teguh, karyawan PT RCP yang menjabat external relation officer, untuk “diadili”. 

Massa terhasut isu Arlan Dahrin diculik dan dibunuh, namun Teguh tidak ditemukan.

“Pertama kali datang ke kantor RCP untuk mencari Teguh… karena mereka terhasut bahwa Arlan telah diculik dan dibunuh,” kata GM Non Technical PT RCP Wahyu Prasetiyo, Senin (5/1/2026).

Karena target tidak ditemukan, emosi massa memuncak dan kantor PT RCP dibakar. Usai pembakaran, sebagian warga bergerak ke Polsek Bungku Selatan, memicu ketegangan sebelum diredam aparat.

Kapolres Morowali AKBP Zulkarnain menegaskan pembakaran dipicu provokasi dan informasi menyesatkan terkait penangkapan Arlan Dahrin, yang merupakan tersangka kasus diskriminasi suku dan etnis.

“Jadi ada indikasi penghasut dan informasi yang salah kepada masyarakat hingga melakukan pembakaran,” tegas Zulkarnain.

Polisi memastikan proses hukum terhadap Arlan berjalan sesuai aturan dan menegaskan akan menindak pelaku lapangan hingga aktor intelektual, termasuk pihak yang menghasut di media sosial.

Baca Juga
Berita Terbaru
  • Puluhan Warga Bakar Kantor PT RCP Morowali, Dipicu Isu Penangkapan Arlan Dahrin
  • Puluhan Warga Bakar Kantor PT RCP Morowali, Dipicu Isu Penangkapan Arlan Dahrin
  • Puluhan Warga Bakar Kantor PT RCP Morowali, Dipicu Isu Penangkapan Arlan Dahrin
  • Puluhan Warga Bakar Kantor PT RCP Morowali, Dipicu Isu Penangkapan Arlan Dahrin
  • Puluhan Warga Bakar Kantor PT RCP Morowali, Dipicu Isu Penangkapan Arlan Dahrin
  • Puluhan Warga Bakar Kantor PT RCP Morowali, Dipicu Isu Penangkapan Arlan Dahrin
Posting Komentar
Ad
Ad
Tutup Iklan